Saya membuatnya di waktu waktu jam mepet.Dan biasanya dalam membuatnya saya bisa sambil melakukan pekerjaan yang lain.Resep inipun saya melabelkan sebagai resep cepat saji karena waktu yang dibutuhkana dari mulai menyiapakan bahan hingga siap dihidangkan di meja tidak sampai 30 menit.Itupun bisa sambil menggoreng tempe,tahu dan menumis sayuran
Bahan utamanya hanya ayam 1/2 kg saja
potong sesuai selera.Jenis ayam tergantung sukanya saja.Kali ini saya memakai ayam broiler.
Bumbu bumbunya mudah di dapat yaitu
7 siung bawang putih
6 siung bawang merah
merica,banyaknya tergantung selera
1 btr kemiri
2 btr cengkeh
1 ruas jahe
1 ruas kunyit
1/4 btr buah pala
kecap,banyaknya tergantung selera kemanisan yang di inginkan
3 sendok makan minyak sayur untuk menumis
garam secukupnya
1/2 gelas air
Masukan ayam,tumis bersama bumbu halus hingga kekuningan.
Masukan air,tambahkan kecap,masak hingga airnya tinggal sedikit
Waktu memasaknya kurang lebih 15 menit.Karena memakai ayam broiler maka setelah masakan kuahnya mengurang,akan terlihat berminyak.Disinilah letak tips kegurihan ayam kecap di dapat.Api jangan terlalu besar.
Selamat mencoba........
*kalau ada daun sereh bisa ditambahkan.begitupun jika mau menambahkan tomat dan cabe rawit atau cabe bubuk juga bisa,tergantung selera
No comments:
Post a Comment
Terimakasih ya atas komentarnya ^_^